
Mula-mula dikisahkan pada pertemuan dewa di Kahyangan, Batara Guru mencoba untuk memegang “Retna Dumilah”, mustika sakti milik Batara Narada yang dapat membuat pemakainya tidak perlu makan dan tidur, tidak basah terkena air, dan tidak terbakar oleh api. Tangan Batara Guru tidak kuat menahan Retna Dumilah sehingga mustika sakti itu terlepas dari tangan Batara Guru dan jatuh ke bumi lapis ketujuh dimana seekor naga bernama Sang Hyang Antaboga menangkap dan menelannya.
Antaboga kemudian mengetahui bahwa para dewa mencari mustika yang ia telan dan muncul keinginan untuk menguji mereka. Dia letakkan mustika itu ke dalam sebuah cupu lalu ia berikan kepada Batara Guru. Batara Guru tidak mampu membuka cupu tersebut, begitu pula dengan Batara Narada dan para dewa lainnya. Akhirnya cupu tersebut dibanting oleh Batara Guru hingga hancur. Dari cupu yang hancur keluarlah Retna Dumilah yang berubah bentuk menjadi seorang bayi perempuan. Bayi itu kemudian dinamakan Niken Tiksnawati.
Setelah berumur 14 tahun, Tiksnawati menjadi bidadari yang sangat cantik. Batara Guru jatuh cinta dan mencoba mempersunting Tiksnawati. Tiksnawati memberikan tiga syarat yang harus disanggupi oleh Batara Guru untuk mempersuntingnya. Syaratnya adalah pakaian yang selamanya tidak akan usang, makanan yang sekali dimakan akan selalu mengenyangkan, dan gamelan bernama “kětopyak” atau “kethok kethopyok kepyak kethopyak”, sebuah teka teki yang berasal dari suara lesung. Batara Guru menyanggupi dan memerintahkan anak Batara Kala yang bernama Kala Gumarang untuk mencari dan melengkapi persyaratan tersebut.
Ditengah pencarian, Kala Gumarang melihat Dewi Sri, istri dari Dewa Wisnu, mandi di taman Banjaran Sari. Kala Gumarang terpikat dan mengejar Dewi Sri hingga turun ke bumi dan masuk ke tengah hutan. Dewa Wisnu melepaskan anak panah ke arah Kala Gumarang yang kemudian berubah menjadi akar rotan yang menjerat kaki Kala Gumarang dan membuatnya terjatuh. Dewi Sri terkejut melihat Kala Gumarang jatuh merangkak dan dari mulut Dewi Sri terucap perkataan bahwa Kala Gumarang mirip seperti babi. Seketika itu juga Kala Gumarang berubah menjadi babi hutan. Dewi Sri kemudian menitis ke dalam Dewi Darmanastiti, permaisuri Raja Makukuhan di Medang Kamulan. Sedangkan Dewa Wisnu sendiri menitis ke dalam Raja Makukuhan.
Mendengar bahwa Kala Gumarang berubah menjadi babi dan tidak dapat kembali ke Kahyangan, Batara Guru hilang kesabarannya dan memaksa Tiksnawati untuk melayaninya. Tiksnawati memberontak dan meninggal dunia. Batara Guru tertekan dan menyerahkan jasad Tiksnawati kepada Batara Narada untuk dikuburkan ke bumi di hutan Krendawahana wilayah kerajaan Medang Kamulan. Setelah dikubur, dari jasad Tiksnawati tumbuh berbagai macam tanaman.
Tumbuh-tumbuhan tersebut kemudian dikembangbiakkan secara merata ke seluruh wilayah kerajaan. Dewi Sri kemudian keluar dari tubuh Dewi Damanastiti dan merasuk ke dalam tanaman padi. Walau dalam bentuk babi hutan, Kala Gumarang terus mencari dan mengejar Dewi Sri yang sudah bersatu dengan tanaman padi. Dia datang melewati area persawahan, menginjak-injak padi dan menjungkirbalikkan tanah. Dewa Wisnu yang terus memburu Kala Gumarang, melepaskan anak panahnya. Panah tersebut menembus badan Kala Gumarang dan dia pun tewas seketika.
Kala Gumarang sendiri musnah menjadi hama padi yang disebut dengan “menthek”. Kala Gumarang juga merasuk ke dalam tikus, babi, kera, kerbau hutan, banteng, serta kijang untuk membantu merusak tanaman padi. Namun semuanya dapat dikalahkan oleh Raja Makukuhan yang merupakan titisan Dewa Wisnu.
Setelah mengetahui bahwa para raksasa sudah mendekat, Sri meninggalkan desa Medangwangi dan melanjutkan pelariannya. Setelah melewati beberapa desa, Sri akhirnya bertemu dengan Sadana. Mereka berdua kemudian membangun desa Sri Ngawanti dan bertahan di sana dari serangan para raksasa. Sadana sendiri berhasil mengalahkan Prabu Pulaswa. Prabu Makukuhan membujuk kedua anaknya untuk kembali ke istana, tetapi ditolak oleh mereka. Atas perkataan Prabu Makukuhan yang menyamakan mereka dengan ular sawah dan burung sriti, maka kedua anaknya berubah bentuk. Sri berubah menjadi ular sawah, sedangkan Sadana menjadi burung sriti. Mereka berdua pun terpisah kembali.
Setelah menjadi ular sawah, Sri mendatangi sebuah desa. Di sana terdapat pasangan Kyai Wrigu dan istrinya yang mandul, Ken Sanggi. Setelah Ken Sanggi hamil beberapa bulan, seorang pertapa memberi perintah agar Kyai Wrigu menangkap dan memelihara seekor ular sawah di kamar tengah dan memberikan tata cara yang sama seperti yang diminta oleh Dewi Sri di Medangwangi. Ken Sanggi pun akhirnya melahirkan, lewat mimpi, ular sawah peliharaannya memberikan nama “Raketan” kepada putrinya yang baru lahir.
Disaat yang bersamaan, Kahyangan dalam keadaan kacau dikarenakan Dewi Tiksnawati menitis ke bumi tanpa ada ijin dari Batara Guru. Batara Guru memutuskan untuk mengirim seorang dewa ke bumi untuk membunuh bayi titisan Tiksnawati. Yang pertama diutus adalah Batara Kala, turun sebagai serigala. Tetapi Sri muncul di dalam mimpi Kyai Wrigu dan memberitahukan upacara dan persembahan yang dapat melindungi sang bayi dari Batara Kala. Setelah Batara Kala gagal, Batara Guru mengutus Batara Brahma ke bumi sebagai kerbau Gumarang. Sri kembali mengajarkan kepada Kyai Wrigu cara untuk melindungi diri dari Batara Brahma. Dewa ketiga yang diutus adalah Dewa Wisnu, yang mengubah diri menjadi babi hutan. Dia pun dikalahkan dengan cara yang serupa dengan dua dewa sebelumnya. Akhirnya Batara Guru sendiri turun ke bumi bersama dengan 14 dewa dengan berbagai rupa binatang yang dipimpin oleh Batara Kala dengan wujud raja ikan. Mereka menyerang sebanyak tiga kali dalam tiga perwujudan yang masing-masing menyebabkan sawan sarap. Akan tetapi serangan tersebut sekali lagi dipatahkan oleh campur tangan Sri.
Batara Guru kembali ke Kahyangan dan mengutus para bidadari untuk membujuk Sri ikut ke Kahyangan menjadi bidadari. Utusan tersebut juga mengatakan bahwa Sadana sudah menjadi dewa setelah diruwat. Mendengar hal tersebut, Sri meminta dirinya untuk diruwat seperti itu juga. Wujud Sri sebagai ular sawah kemudian berubah menjadi Dewi Sri sebagai bidadari, bukan Sri sebagai manusia lagi.
Sebenarnya Sadana diruwat pada hari yang sama dengan Sri. Sadana yang diberitahukan bahwa Sri sudah pergi ke Kahyangan menjadi bidadari, membiarkan dirinya dibujuk oleh seorang pertapa untuk menikahi putrinya, Subadha. Subadha kemudian hamil dan Sadana menunggu anaknya lahir sebelum ia pergi ke Kahyangan.
Dewi Sri masih ingin menjaga Raketan karena khawatir menjadi sasaran pasukan dewa kembali. Para bidadari menjelaskan bahwa Raketan diserang karena Dewi Tiksnawati menitis ke dalam Raketan tanpa seijin Batara Guru. Dewi Sri kemudian mengomentari bahwa Batara Guru sebagai penguasa tidak boleh menyalahgunakan kekuasaannya, terutama untuk mengekang Dewi Tiksnawati, atau manusia akan terus memberontak. Para bidadari tidak bisa menjawab dan kembali ke Kahyangan.
Setelah beberapa lama, utusan dari Khayangan kembali menemui Dewi Sri dan memberitahukan bahwa anak-anak Batara Waliswara yang bernama Dewa Daruna dan Dewi Daruni sudah mengotori Kahyangan dengan melakukan hubungan antara kakak-adik. Dewa Daruna akan menitis ke dalam anak Subadha, sedangkan Dewi Daruni akan menitis ke dalam Raketan menggantikan Dewi Tiksnawati. Setelah dewasa, Raketan akan menikahi anak dari Subadha. Mereka akan mempunyai seorang putri yang kemudian menjadi permaisuri dari raja Wiratha. Dari merekalah yang akan menurunkan semua raja-raja Jawa.
Dewi Sri akhirnya bersedia dibawa ke Kahyangan asalkan dia mengendarai pedati merah menyala yang ditarik oleh lembu Gumarang dan diberikan cemeti ular naga Serang. Bila cemeti tersebut di pecut, maka akan mengeluarkan cairan benih yang akan menyebar ke langit dan jatuh menyuburkan bumi. Hal ini menyiratkan bahwa Dewi Sri ingin diangkat menjadi dewi pertanian. Kahyangan setuju dan Dewi Sri beserta Dewi Tiksnawati pergi menuju Kahyangan.